Keagamaan

Sekda Roy Rizali Anwar : Hari Selasa Pemasangan 30 Tandon Fasilitas Air Wudhu Selesai

MeratusNews.com Banjarbaru – Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, Roy Rizali Anwar meminta kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Prov Kalsel dan Kab Banjar untuk memastikan bantuan pengadaan transportasi sungai dan tempat air wudu dapat tersedia tiga hari sebelum puncak Haul Abah Guru Sekumpul ke-18.

“Target untuk pemasangan tandon harus bisa diselesaikan pada hari Selasa,” kata Roy Rizali Anwar, Jumat (20/1/2023).

Roy juga meminta agar dibuatkan pemetaan terkait titik pemasangan tandon, sehingga dapat menjadi acuan untuk pengecekan termasuk kesesuaian ketersediaannya.

Kemudian Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Banjar, Warsita menyebutkan penyediaan tandon untuk fasilitas air wudu telah dilakukan pemantauan untuk titik-titik lokasi.

“Kami sudah melakukan survei untuk penempatan tandon tempat air wudu, dan nantinya disediakan 30 tandon, yang siap untuk didistribusikan dan kemarin kami sudah pasang 4 di lokasi,” ujar Warsita.

Target yang diberikan oleh Sekdaprov Kalsel pada rapat Jumat, akan diupayakan pengerjaannya dapat selesai hingga hari Selasa tanggal 24 Januari, sebab puncak pelaksanaan haul pada tanggal 26 Januari.

“Kami tinggal menunggu kaki untuk tandonnya kemudian juga pipa-pipanya, sehingga nantinya jika sudah siap kemudian kami rakit dan mengisi air,” lanjut Warsita.

Untuk bantuan transportasi sungai dari BPBD Kab Banjar akan menyiapkan satu speed dan satu perahu karet beserta dengan operatornya. (rel)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button